Manfaat Mengikuti Bela Diri Shorinji Kempo
Kempo adalah seni beladiri tertua dan merupakan akar dari seni beladiri lainnya seperti Karate, Ju Jitsu, Aikido dan Judo. Kempo merupakan olahraga bela diri yang memiliki program dan capaian yang bersifat ilmiah. Kempo mengajarkan berbagai hal positif yang bisa didapat dengan mengikutinya. Beberapa manfaat yang akan didapatkan ketika kita mengikuti latihan kempo dengan sungguh-sungguh adalah; Terbentuknya karakter positif yang diantaranya adalah kedisiplinan, pribadi yang tangguh, percaya diri, memiliki jiwa kepemimpinan, bertanggung jawab, mandiri, pemberani, peduli terhadap sesama, memiliki mental yang baik, dan rasa persaudaraan yang tinggi.
Shorinji Kempo tidak diciptakan hanya untuk membuat orang kuat secara fisik dan menjadikan mereka petarung berteknologi tinggi dalam kompetisi, bukan untuk membuat kenshi terobsesi dengan hanya mengalahkan lawan mereka. Namun, praktiknya adalah menjadikan seseorang kekuatan sejati dan menjadi manusia seutuhnya yang kuat secara mental dan fisik sehingga dapat melindungi dirinya sendiri dan orang lain serta masyarakat dan lingkungan . Lahirlah filosofi Shorinji Kempo, “Kekuatan Tanpa Kasih Sayang Adalah Kezaliman, Kasih Sayang Tanpa Kekuatan Adalah Kelemahan ”.
Semua hal tersebut secara terprogram diberikan dan dibentuk untuk diterapkan baik dalam kondisi saat berlatih atau pun di luar latihan. Dalam kurikulum kempo yang berjenjang dari pemula sampai ahli, secara keilmuan olahraga sangat bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya dan akan bisa dirasakan hasilnya ketika mengikuti program latihan dengan baik. Syaratnya adalah dengan mengikuti latihan dengan tekun dan bersungguh-sungguh, dan mematuhi pimpinan, serta mencontoh para senior, sesuai dengan isi “Janji” dan “Ikrar” dalam kempo.
Oleh: Andri Nugroho
Video Production by: IISS Studio